Sialbus Metode Penelitian Akuntansi



SILABUS PRODI S-1 AKUNTANSI
1. Mata Kuliah
2. Kode Mata Kuliah
3. SKS
4. Dosen
: METODE PENELITIAN AKUNTANSI
: EK22063
: 3 SKS
:Iqbal M. Aris Ali, SE., S.Psi., MSA., Ak.


1. Deskripsi Matakuliah

Matakuliah ini mengantar mahasiswa untuk mengetahui dasar-dasar melakukan penelitian akuntansi. Penelitian yang didesain tergantung dari kebutuhan dan kesesuaian menjawab pertanyaan penelitian (research question). Karena itu pendekatan penelitian yang diberikan saat perkuliahan mempunyai ragam perspektif (paradigma), yaitu perspektif kualitatif (non-positivistik) dan kuantitatif (positivistik). Dengan ragam perspektif, diharapkan penelitian yang dilakukan semakin kaya dan arif untuk menjawab research question dan mengembangkan pengetahuan akuntansi.         

2. Tujuan Matakuliah

Setelah mempelajari matakuliah ini, mahasiswa diharapkan paham dan terampil untuk:
  1. Mengenal dan mengidentifikasi penelitian akuntansi dalam konteks sosial
  2. Mendesain riset akuntansi berdasarkan perspektif kualitatif dan kuantitatif
  3. Menggunakan instrumen sesuai kebutuhan menyelesaikan research question

3. Kompetensi Matakuliah

Matakuliah ini diharapkan bisa memberikan kompetensi kepada mahasiswa dalam hal: 
1.                  Mampu memahami konsep penelitian akuntansi
2.                  Mampu mendesain riset akuntansi dalam ragam perspektif
3.                  Mampu mengembangkan strategi riset
4.                  Memiliki daya kritis terhadap riset akuntansi

4. Metode Pembelajaran

Metode pembelajaran yang digunakan adalah:
  1. Ceramah
  2. Diskusi kelompok
  3. Problem Based Learning
  4. Discovery Learning

5. Sistem Penilaian

Sistem penilaian adalah sebagai berikut :
Partisipasi/Keaktifan         20%
Tugas & Presentasi            20%
Middle Test                       30%
Final Test                          30%





6. Bahan Acuan (Referensi)

Wajib:


1.      Alwasilah, A.C. 2011. Pokoknya Kualitatif: Dasar-dasar Merancang dan Melakukan Penelitian Kualitatif. Dunia Pustaka Jaya, Jakarta. (AL)
2.      Burrell, Gibson and Gareth Morgan. 1979. Sociological Paradigms and Organisational Analysis: Elements of the Sociology of Corporate Life. London: Heinemann. (BG)
3.      Bogdan, R and Steven J.T. 1975. Introduction to Qualitative Research Methods : A Phenomenological Approach to The Social Sciences. Furchan, A. (penerjemah), Pengantar Metoda Penelitian Kualitatif. Usaha Nasional. Surabaya. (BOG)
4.      Bungin, B. 2003. Analisis Data Penelitian Kualitatif: Pemahakan Filosofis dan Metodologis Ke Arah Penguasaan Model Aplikasi, RajaGrafindo, Jakarta. (BUNG)
5.      Cooper, D.R dan  Pamela S.2006. Business Risearch Methods, McGraw Hill, Inc. 9th edition, USA. (COPA)
6.      Creswell, W.J. 2009. Research Design Qualitative, Quantitative, and Mixed Method Approaches, Third Edition, Fawaid, A (Penerjemah), Research Design Pendekatan, Kualitatif dan Kuantitatif, dan Mixed. Pustaka Pelajar, Yogyakarta. (CRES)
7.      Denzin, N.K and Yvonna S.L. 1997. Handbook of Qualitive Research, SAGE Publication Inc.California USA. (DEN)
8.      Jogiyanto. 2010. Metodologi Penelitian Bisnis:Salah kaprah dan pengalaman-pengalaman. Penerbit  BPFE. (JOG).
9.      Miles. B.M dan A Michael H. 1992. Analisis Data Kualitatif. Buku Sumber Tentang Metode-Metode Baru. UI Press, Jakarta. (MIL)
10.  Moleong, J.L. 2010. Metodologi Penelitian Kualitatif. Remaja Rosdakarya, Bandung. (MOL).
11.  Muhadjir, N. 2007. Metodologi Keilmuan: Paradigma Kualitatif, Kuantitatif dan Mixed. Edisi V, Rake Sarasin, Yogyakarta. (MUH)
12.  Mulyana, D. 2008. Metodologi Penelitian Kualitatif: Paradigma Baru Ilmu Komunikasi dan Ilmu Sosial Lainnya. Rosdakarya. Bandung. (MUL)
13.  Sekaran, U. 2003.. Research Methods for Business. Fourth Edition. John Wiley & Sons, Inc. (SEK).
14.  Spardley, P.J. 1997. The Ethnographic Interview. Elizabeth, Z.M (Penerjemah), Metode Etnografi. Tiara Wacana, Yogyakarta. (SPAR)
15.  Sugiyono. 2007. Metode  Penelitian Bisnis. Alfabeta, Bandung. (SUG)
16.  Artikel Riset yang relevan dengan Metode Penelitian Akuntansi.

Anjuran:
1.    Ludigdo, U. 2008. Penggalian Bahan dan Penemuan Alur Cerita: Dua Episode Proses Dalam (Sebuah) Pentas Riset Kualitatif Non-Positivistik. The Third International Postgraduate Consortium On Accounting, Universitas Brawijaya.
2.    Mulyana, D. 2008. Metodologi Penelitian Kualitatif: Paradigma Baru Ilmu Komunikasi dan Ilmu Sosial Lainnya. Rosdakarya. Bandung.
3.    Ritzer, G dan Douglas J.G. 2007. Teori Sosiologi Modern, Edisi VI. Kencana Prenada Media Group, Jakarta.
4.    Morrow, R.A. 1994. Critical Theory and Methogology. SAGE Publication Inc.California USA.
5.    Giddens, A and Jonathan T, (Eds). 2008. Social Theory Today: Panduan Sistematis Tradisi dan Tren Terdepan Teori Sosial. Yudi Santoso (Penerjemah), Pustaka Pelajar, Jakarta.  

7. Topik Bahasan dan Bahan Acuan

Sesi
Pokok Bahasan
Sub Pokok Bahasan
Ref
1
Penjelasan umum  keseluruhan materi perkuliahan
·   Kontrak perkuliahan
·   Over view research of Accounting
·   Paradigma Penelitian Akuntansi
BG bab 1 & 2; MUL bab 1; MUH bab 1; SUG Bab 1  
2
Isu, Motivasi, Tujuan dan Kontribusi 
·   Isu riset
·   Latar belakang
·   Motivasi riset
·   Perumusan masalah
·   Tujuan riset
·   Kontribusi riset

JOG bab 2;
3
Kerangka teoritis dan Pengembangan Hipotesis
·   Kerangka Teoritis
·   Variabel penelitian
·   Penyusunan hipotesis
JOG bab 3; (SUG) bab 3; COPA bab 18; SEK bab 5;
4
Pengukuran  
·   Definisi pengukuran dan definisi operasi
·   Skala
·   Metode pengskalaan

SEK bab 8-9; JOG bab 5; COPA bab 12-13
JOG bab 6
5
Sampel
·   Kriteria sampel
·   Menentukan sampel
·   Metode proses pengambilan sampel

JOG bab 6; SUG bab 5; SEK bab 11; COPA bab 15
6
Teknik Pengumpulan Data
·   Teknik observasi
·   Teknik Wawancara
·   Kuesioner
·   Validitas dan Reliabilitas
JOG bab 7-8; SUG bab 7; SEK bab 10; COPA bab 14
7
Analisis dan Penyajian Data
·   Pengujian statistik
·   Simpulan
·   Keterbatasan
JOG bab 10-11; SUG bab 8-9; SEK bab 12; COPA bab 18
8
UJIAN TENGAH SEMESTER
9
Konsep dan Pendekatan Penelitian Kualitatif
·   Konsep dasar penelitian kualitatif
·   Teknik memilih dan menentukan pendekatan (desain) penelitian
·   Jenis pendekatan

BUNG bab 1; BG bab 1-2; MOL bab 1-2; MUH bab 6; DEN bab 6; CRES bab 1
10
Menentukan dan Menganalisis Masalah
·   Fokus masalah
·   Analisis perumusan masalah
·   Prinsip perumusan masalah

MOL bab 3; AL bab 7; DEN bab 13
11
Situs dan Informan Penelitian
·   Situs penelitian
·   Menetapkan informan
·   Peneliti sebagai instrumen penelitian

MOL bab 5; CRES bab 9; SPAR bab 4; AL bab 8; BOG bab 2
13
Jenis dan Sumber Data
·   Jenis data
·   Sumber data
·   Teknik observasi
·   Teknik Wawancara
·   Teknik dokumen
DEN bab 23-24; MOL bab 5; AL bab 12-13
13
Analisis dan Interpretasi Data
·   Konsep analisis data
·   Tahap analisis data
·   Model analisis data
MIL bab 3 MOL bab 6; CRES bab 9; AL bab 8; DEN bab 28
14
Validitas dan Reliabilitas Data
·   Comfirmability
·   Credibility
·   Transferability
·   Dependability
MOL bab 7; CRES bab 9; AL bab 9;
15
Menulis Laporan Penelitian Kualitatif
·   Strategi menulis
·   Gaya penulisan laporan
·   Mengevaluasi laporan
·   Rancangan penelitian kualitatif
MOL bab 8; CRES bab 4; AL bab 13;
16
UJIAN AKHIR SEMESTER










Keterangan:
§  Setiap pertemuan selalu diikuti dengan penugasan yang bersifat:

a.      Kelompok: membuat makalah sesuai tema yang dibahas setiap minggu. Tugas dikumpulkan dalam bentuk hard copy.
b.      Individu: membuat resume sesuai dengan tema yang dibahas setiap minggu. Tugas dikumpulkan dalam bentuk hard copy.
§  Ujian Tengah Semester dan Akhir Semester:
Individu: membuat rancangan proposal penelitian (kuantitatif dan kualitatif). Tugas tersebut, dilaksanakan pada saat ujian tengah semester dan ujian akhir semester.

Seluruh penugasan yang berupa hardcopy diketik dengan spasi 1,5 kertas A4, huruf standar, margin kiri 4 dan yang lain 3.

Mahasiswa dilarang melakukan plagiat dalam penulisan makalah/proposal penelitian. Tindakan Plagiat akan mendapat sanksi sebagai berikut:
a.    Jika mahasiswa melakukan plagiat dalam beberapa kalimat dari makalah/proposal yang dibuatnya, maka yang bersangkutan akan dikenakan sanksi berupa pemanggilan oleh dosen untuk mendapatkan peringatan keras atau mungkin dikenakan sanksi.
c.    Jika mahasiswa melakukan plagiat pada sebagian besar makalah/proposal yang dibuat, maka yang bersangkutan akan mendapatkan sanksi berupa pemberian nilai D pada matakuliah yang metode penelitian akuntansi.
d.    Jika mahasiswa melakukan plagiat pada seluruh isi makalah/proposal, maka yang bersangkutan akan mendapatkan sanksi dengan nilai E.





Konsultasi:
Iqbal M. Aris Ali, SE., S.Psi., MSA., Ak
Ruang Dosen Ekonomi Lt 2
Hp. 081340126527

Komentar

Posting Komentar

Postingan populer dari blog ini

KONSEPSI PSIKOLOGI PROYEKSI (Telaah Tentang Apperseption dan Apperseptive Distortion)

MENGENAL FENOMENA KELOMPOK SOSIAL DAN PERILAKU KOLEKTIF

FENOMENA GENDER DALAM PERSPEKTIF PSIKOLOGI SOSIAL